Alumunium Foam Atap Baja Ringan, Manfaat & Harga

Harga alumunium foil, foam jenis, manfaat, cara pemasangan dan harga terbaru atap baja ringan

Pada awal perkembangannya alumunium di gunakan sebagai pembungkus makanan karena sifatnya yang tipis, elastis, mudah dibentuk, tahan lama dan ringan. Namun, beberapa masyarakat yang inovatif saat ini sudah menggunakan kertas ini untuk melapisi bagian bawah genteng rumahnya.

Aluminium foil / foam merupakan salah satu hasil produksi yang berbahan dasar aluminium. Aluminium jenis foam rata-rata mengandung aluminium sebesar 92-99%. Aluminium sendiri biasanya terbuat dari bahan bauksite, silikat dan alumina.

Pada umumnya alumunium foam yang digunakan untuk melapisi bagian bawah genteng atap baja ringan memiliki ketebalan 3 – 25mm dengan panjang 10 –  50m dan lebar 1 – 1,2m dalam bentuk gulungan.

 

Manfaat alumunium foam atap baja ringan

1. Peredam panas dengan menahan dan memantulkan panas sinar matahari masuk ke rumah.
2. Peredam suara bising.
3. Mencegah air kebocoran genteng jatuh ke plafon.
4. Memperkuat rangka atap baja ringan karena melindungi dari debu, hujan akibat kebocoran genteng dan panas matahari yang menembus genteng. Sehingga rangka atap baja ringan bisa lebih kuat dan tahan lama.
5. Memperindah dan mempercantik atap bangunan jika dilihat dari bawah meskipun tidak di tutup dengan plafon sekalipun.

READ :  Daftar Online Pasang Internet IndiHome Semarang

Adapun kekurangannya adalah dapat rusak karena pengaruh  asam, garam dapur dan logam berat.

 

Jenis alumunium foam atap baja ringan

Pada umumnya alumunium foil yang digunakan untuk penutup rangka atap baja ringan memiliki 2 jenis yaitu alumunium single side dan alumunium foil duble side:

  • 1. Alumunium Foil Single Side: Single side adalah jenis aluminium foil dengan lapisan yang hanya pada satu sisi, sehingga hanya akan terlihat mengkilap di bagian atas tetapi buram di bagian bawah.
  • 2. Alumunium Foil Double Side: Double side adalah jenis alumunium foil dengan kedua sisinya berlapis alumunium sehingga terlihat mengkilap pada kedua sisi, sisi atas dan sisi bawah.

 

Bentuk, Tipe alumunium foam atap baja ringan

Dilihat dari lapisannya alumunium foil untuk atap ada 3 macam yaitu Alumunium foil woven, Alumunium foil Bubble dan alumunium foil foam.

READ :  Jasa Konstruksi Baja Ringan, Beton Jogja No.1

1. Alumunium foam woven

Merupakan alumunium foil yang berlapis woven (lapisan serat karung plastik) tersedia 2 model/jenis alumunium foil woven ini yaitu jenis single side dan double side. Selain sebagai penahan panas, peredam berbahan dasar Woven ini bisa juga sebagai lapisan tampias kebocoran akibat rembesan air hujan dari genteng. Cocok untuk atap dengan kontruksi baja ringan.

2. Alumunium foam bubble

Alumunium foil bubble merupakan jenis alumunium yang masuk kedalam alumunium double side. Ciri utamanya yaitu kedua sisinya berlapis alumunium akan tetapi tengahnya menggunakan plastik yang terdapat bubble (gelembung udara).

3. Alumunium foil foam

Alumunium foil yang satu ini memiliki tebal mencapai 25 mm yang dilapisi dengan foam (busa) sehingga paling berat di banding jenis yang lain. Terdapat model/jenis dari alumunium foil foam ini yaitu ada yang single side maupun double side.

 

Cara memasang alumunium foam

Cara/langkah pemasangan alumunium foil, foam untuk rangka atap baja ringan yang baik dan benar.

  • 1. Pilih alumunium foil yang akan dipasangkan pada rangka atap baja ringan.
  • 2. Hitung luas bangunan dan perkirakan kebutuhan alumunium foil. Jika alumunium foil ukuran 1,2 x 25m umumnya luasnya 30 m2 dan untuk ukuran 1,2 x 50m luasnya 60 m2. Jadi, jika luas atap anda 150 m2 maka bisa diihitung berapa roll kita membeli alumunium foil tersebut.
  • 3. Potong alumunium foil sesuai panjang bentangan. Untuk sambungan bisa memakai metalized tape (isolasi khusus alumunium foil).
  • 4. Alumunium foil dipasang vertikal mengikuti bidang. Untuk jenis single side sisi yang berlapis alumunium menghadap ke atas dan sisi karung/kertas menghadap ke bawah.
  • 5. Pada rangka atap baja ringan, aluminium foil dipasang dengan cara dijepit di antara reng dan kaso baja ringan, serta bisa dilakukan sebelum atau bersamaan dengan pemasangan reng.
READ :  Toko Kamera CCTV Terlaris di Jogja

 

Harga alumunium Foam Baja Ringan

No. Nama  Jenis tersedia(side) Ukuran tersedia(m) Ketebalan tersedia(mm)  Estimasi harga(Rp)/Roll
1. Woven foam Single & double 1,2 x 50 m 4 – 10 385.000 – 490.000
2. Bubble foam Single & double 1,2 x (25-50m) 4 – 8 325.000 – 1.400.000
3. Foam Foil Single & double (1-1,2) x (25 x 50m) 3 – 25 625.000 – 1.750.000

Note: harga sewaktu2 bisa naik atau turun tergantung tren pasar dan ketersedian stok.

 

Biaya Jasa Pemasangan

Biaya pemasangan alumunium foam pada atap baja ringan berkisar antara Rp15.000 – Rp35.000/m2. Harga tersebut bisa berbeda-beda pada setiap daerah tergantung kepada pemborong/produsen baja ringan. Alumunium foil ini biasanya tersedia dalam 1 paket dengan pemasangan rangka atap baja ringan dan pemasangan genteng metal.

Sekian info mengenail alumunium foam untuk atap baja ringan. Semoga bermanfaat. Terimakasih..

Update : 11 Jul, 2024