Wisata Cave Tubing Gua Pindul Yogyakarta, Harga Tiket, dan Rute Lokasi

Ketika berkunjung ke Gunung Kidul Yogyakarta tidak ada salahnya mampir ke wisata gua Pindu. Ada banyak destinasi wisata yang ditawarkan mulai dari gua Pindul, cave tubing hingga susur sungai Oyo membuat pengalaman tudak terlupakan. Keistimewaan yang dimilik wisata gua Pindul menjadikannya sebagai lokasi wisata favorit dikalangan wisatawan.

Wisata Cave Tubing Gua Pindul Yogyakarta, salah satu dari deretan obyek wisata di Yogyakarta yang berlokasi di Desa Gelaran2, Desa Bejiharjo, Kecamatan Karangmojo, Kabupaten Gunung Kidul, tepatnya sebelah timur kota Yogyakarta

Sejarah Wisata Cave Tubing Gua Pindul Yogyakarta

Gua Pindul telah terbentuk sejak ratusan tahun yang lalu dan awalnya tempat ini sebagai lokasi mandi, hingga memancing, alasannya airnya bersih dan jernih dengan ikan-ikannya yang banyak. Wisata Cave Tubing Gua Pindul Yogyakarta yang memiliki panjang 350 meter ini dibangun oleh masyarakat setempat tahun 2010, tetapi baru populer dikalangan wisatawan ditahun 2014.

Cara Menikmati Keindahan Wisata Cave Tubing Gua Pindul Yogyakarta

Cara menikmati keindahan wisata Cave Tubing Gua Pindul Yogyakarta yaitu: petualangan menelusuri sungai di sepanjang lorong dalam gua. Dari sini wisatawan dapat melakukan beragam aktivitas mulai dari cave tubing di gua Pindul, susur gua Sriti, wisata off road, susur gua Tanding, hingga kegiatan outbound.

READ :  Install Database MariaDB Linux

Sebelum melakukan susur gua guide ada training dan memberi informasi bagaimana cara aman selama perjalanan berlangsung.

Cave Tubing Pindul di Tiga Zona

Cave Tubing menjadi cara lain menikmati keindahan gua Pindul dengan tiga zona. Kegiatan cave tubing hampir mirip rafting atau arum jeram keduanya sama-sama melakukan kegiatan menelusuri sungai. Bedanya rafting menggunakan perahu, sedangkan cave tubing selama 45 menit menggunakan ban dalam besar.

Saat menelusuri gua Pindul dalam kegiatan cave tubing wisatawan melewati 3 zona. Cave tubing diawali masuk wilayah zona terang, lalu masuk area zona remang wisatawan bisa melihat indahnya stalaktit perkasa dan stalakmit mutiara.

Di zona gelap wisatawan dapat melihat indahnya stalaktit berukuran besar 7 meter yang disebut soko guru. Soko guru tersebut sebagai tiang penyangga kedua bukit berada di atas gua Pindul.

Zona kelelawar, yang disebut zona terpanjang di goa Pindul, yang banyak kelelawar kerdil tinggal di sini. Setelah puas aktivitas di gua Pindul naik ban menuju finish. Finish gua Pindul oleh masyarakat sekitar dikenal dengan Banyu Moto atau Mata Air.

River Tubing

River Tubing, cara lain menikmati keindahan sungai Oyo. Sungai ini masih berada sekitar gua Pindul memiliki panjang 1500 meter. River tubing cara mainnya seperti cave tubing menelusuri sungai menggunakan ban dalam. Dari sini wisatawan dapat melihat keindahan deretan tebing-tebing di sepanjang aliran sungai antara 7-11 meter.

READ :  3 Kisah Cinta Pasangan Kudus dalam Alkitab

Wisatawan tidak perlu takut menyusuri goa Pindul, karena dibekali peralatan rompi pelampung dan seorang pemandu atau guide. Guide ini berasal dari penduduk sekitar Pindul yang cukup berpengalaman

Stalaktit dan Stalagmit yang Unik

Sensasi keindahan lain dari Wisata Cave Tubing Gua Pindul Yogyakarta, adalah stalaktit yang menyatu dengan stalakmit terukir indah di dinding langit-langit gua Pindul. Dari perpaduan stalaktit dan Stalakmit menciptakan sebuah pilar berukuran lebar. Terbentuknya stalaktit dan stalakmit dari proses alami membuat sensasi tersendiri.

Ukurannya yang tidak biasa, membuat stalaktit dan stalakmit disebut menjadi yang terbesar di dunia. Di tengah-tengah gua dijumpai tiang gua yang menyisakan sebuah lubang kecil hanya cukup dilewati 1 orang saja.

Deretan ornamen dan mata kristal kelelawar yang bergelantungan menghiasi sepanjang dinding dan lorong gua menjadi keistimewaan, keindahan tersendiri bagi gua Pindul.

Harga tiket masuk wisata Cave Tubing Gua Pindul Yogyakarta

Harga tiket masuk ke wisata cave tubing gua Pindul Yogyakarta mulai tiket masuk kawasan wisata Rp 10.000, goa Pindul Rp 40.000, river tubing Oyo Rp 60.000, goa tanding Rp 150.000, susur goa Sriti Rp 35.000, wisata off road Rp 45.000, dan outbound Rp 50.000. Jam buka wisata goa Pindul setiap hari dari pagi-sampai malam 07.00- 16.30

Alamat Wisata Cave Tubing Gua Pindul Yogyakarta:

Dusun Gelaran2, RT003/RW016, Seropan, Bejiharjo, Kecamatan Karangmojo, Kabupaten Gunung Kidul, Yogyakarta

READ :  Mysql remote vs local performance ?

Fasilitas

Fasilitas yang dimiliki Wisata Cave Tubing Gua Pindul Yogyakarta, yaitu: jaket pelampung hingga ban tubing. Tidak hanya itu, wisatawan selama di basecamp bisa menikmati dengan nyaman, free wedang pindul dan free wifi hospot. Selain itu, fasilitas parkir juga cukup luas dengan kapasitas 30 unit bus, area parkir mobil 50 unit, dan area parkir motor yang disediakan khusus dalam ruangan.

Rute menuju Lokasi Wisata Cave Tubing Gua Pindul Yogyakarta

Gua Gunung Pindul terletak di Desa Bejiharjo, Kecamatan Karangmojo, Kabupaten Gunung Kidul, Yogyakarta. Rute menuju lokasi Gua Gunung Pindul dari Yogyakarta jalan searah ke Bukit Bintang. Lalu jalan terus sampai melewati hutan Tleseh dan akan menemui pertigaan Gading.

Jalan terus ke Wonosari sampai di tugu batas kota. Dari tugu ini akan melihat Bunderan Sinoyo baru jalan menuju goa Pindul mengikuti petunjuk jalan. Itulah informasi wisata Cave Tubing Gua Pindul Yogyakarta yang bisa rekomendasi dan alternatif wisata ketika berkunjung ke Gunung Kidul, Yogyakarta.


Updated: November 19, 2020