Samsung A15 vs Oppo A18, Awalan A, Mana Yang Lebih Baik Untuk Dibeli

Share:

Samsung A15 vs Oppo A18, Awalan A, Mana Yang Lebih Baik Untuk Dibeli

Teknologi   42   Terbit : 24/08/2024


HP atau smartphone saat ini menjadi barang pokok masyarakat dimana segala kebutuhan yang diperlukan kini dapat diakses hanya dengan satu perangkat saja. Dari sekian banyaknya smartphone yang beredar, salah keduanya adalah smartphone keluaran dari Oppo dan Samsung, Oppo A18 dan Samsung A15 .

Oppo A18 diluncurkan di Indonesia pada tanggal 10 Oktober 2023. Sementara itu, Samsung A15 dirilis lebih baru pada awal tahun yang lalu. Selain itu, keduanya juga menawarkan spesifikasi yang bersaing dengan smartphone mid lainnya dengan harga yang lebih terjangkau.

Pada post perbandingan smartphone kali ini, kita akan membahas mengenai perbandingan dari smartphone Samsung A15 dan Oppo A18, beserta harga dan spesifikasinya, mana yang lebih baik untuk berbagai keperluan baik daily driver atau kebutuhan sehari - hari maupun hiburan semata seperti bermain games dan menonton video?

Mana Yang Lebih Baik, Samsung A15 Dengan Oppo A18? Yuk Disimak Baik - Baik

Meski keduanya sama - sama menawarkan fitur yang bersaing, terdapat perbedaan yang cukup signifikan diantara kedua ponsel tersebut. Dengan memahami perbandingan ini, dapat menjadi acuan untuk membeli ponsel idaman kalian Yuk disimak, manakah yang lebih baik, baik untuk keperluan sehari - hari maupun untuk hiburan semata seperti bermain games ataupun multimedia lainnya seperti menonton video.

Dimensi dan Layar

Pertama adalah membahas dimensi dan layarnya. Pada Samsung A15, ponsel ini dibekali dengan dua varian ukuran, yakni 6,5 inci jika kamu membeli versi kotak, dan 6,3 jika versi bulat. Selain itu, Samsung A15 juga dilengkapi dengan refresh rate sebesar 90Hz, layar Super AMOLED, dan resolusi FHD+ 1080 X 2340 piksel. Sementara itu untuk kecerahan layar, Samsung A15 tidak diketahui berapa nits yang dilengkapinya. Sementara itu, Oppo A18 memiliki ukuran layar sebesar 6,56 inci dengan refresh rate sebesar 90Hz, resolusi HD+ 1612 X 720 piksel, mengadopsi layar LCD , serta kecerahan layar 720 nits.

Baterai

Untuk baterai, keduanya sama - sama mengadopsi baterai bertenaga 5000mAh dengan kemampuan berselancar internet hingga 19 jam serta menelepon sahabat beserta keluarga kamu hingga 44 jam. Ketahanan baterai ini dapat lebih baik jika pengguna dapat memelihara serta mengelolanya dengan lebih baik.

Dapur Pacu

Kemudian untuk dapur pacunya, Samsung A15 dibekali dengan chipset Mediatek helio G99 dimana chipset ini sangat powerful dalam menjalankan games maupun aplikasi multimedia lainnya. Sementara itu, Oppo A18 dibekali chipset Mediatek Helio G85 yang secara performa dibawah G99. Walaupun demikian, Helio G85 masih dapat menjalankan aplikasi video games dan multimedia walau tak sekuat Helio G99.

GPU dan CPU Samsung A15 memiliki GPU 8 inti dan CPU Mali G57 MC-2. Sedangkan Oppo A18 dibekali CPU 8 inti dan GPU Mali G52 MC-2.

Kamera

Kamera menjadi aspek penting yang dibutuhkan penggunanya guna mengabadikan momen teristimewa mereka. Samsung A15 dibekali kamera utama sebesar 50MP dengan tambahan kamera ultra wide 5MP dan sekunder 2MP. Yang memungkinkan mengabadikan momen secara jernih, namun sayangnya Samsung A15 kedua sisinya tidak dibekali OIS dimana dapat menstabilkan hasil foto sehingga tidak menimbulkan efek bayangan pada hasil foto. Sementara itu, Oppo A18 dibekali kamera utama sebesar 8MP dengan tambahan kamera utama sebesar 2MP. Oppo A18 memiliki kamera depan sebesar 5MP.

Penyimpanan

Samsung A15 tersedia varian RAM sebesar mulai dari 4GB, 6GB, dan 8GB. Serta ROM 128GB dan 256GB. Sementara itu Oppo A18 hanya tersedia penyimpanan RAM 4GB dan ROM 128GB.

Harga

Di Indonesia sendiri, varian Samsung A15 yang tersedia adalah 8GB/128GB dan 8GB/256 GB yang dibanderol dengan harga sebesar 2,345 juta rupiah untuk varian 8GB/128GB dan 2,645 juta untuk varian 8GB/256GB. Sementara itu, Oppo A18 dibanderol di Indonesia dengan varian 4GB/128GB dengan harga 1,399 juta rupiah, yang lebih terjangkau daripada Samsung A15.

Tips Membeli HP Idaman

Bagaimana tips tips sebelum membeli hp idaman kamu, yuk cek disini

Tentukan Kebutuhan

Kebutuhan menjadi prioritas utama sebelum membeli ponsel idaman kamu. Tentukan apakah HP tersebut digunakan untuk bekerja, edit video, bermain games, dan lain sebagainya.

Jika keperluan games, pilih hp dengan chipset gaming yang memadai. atau jika kamu membeli hp untuk keperluan edit video, pilih hp dengan kemampuan grafis yang baik.

Perhatikan Rating Ulasan

Rating ulasan tempat kamu membeli juga penting untuk dipertimbangkan sebelum membeli HP atau ponsel. Perhatikan juga ulasan pembeli lainnya untuk mendapatkan gambaran. Membeli HP di tempat terpercaya dapat menjamin kamu mendapatkan layanan purnajual yang baik.

Budget

Siapkan budget atau dana yang kamu miliki. Kamu dapat memanfaatkan fitur filter dan/atau sort di aplikasi marketplace untuk menyaring ponsel menyesuaikan biaya yang kamu miliki. Sebisanya untuk menghindari kredit dengan pengecualian kamu memiliki penghasilan yang stabil.

Bandingkan Dengan Kompetitor

Membandingkan brand yang diinginkan dengan kompetitor lainnya penting untuk mendapatkan gambaran mengenai HP yang akan kamu beli nanti. Selain itu, kamu juga dapat menonton video review yang dibawakan oleh para ahli yang berpengalaman untuk mendapatkan sudut pandang baru mengenai spesifikasi yang akan dipertimbangkannya.

Pilih Brand Terpercaya

Walaupun tips ini bersifat opsional menyesuaikan selera, pemilihan brand yang terpercaya ternyata penting juga. Dengan memilih merek atau brand yang sudah dikenal oleh orang banyak, tentu akan lebih aman serta terjamin. Namun bila tetap membeli merek yang masih cukup asing, sebisanya untuk mencari info - info terkait brand yang akan dibelinya.

Kesimpulan

Demikian perbandingan antara smartphone Samsung A15 dengan Oppo A18 yang sudah direview kali ini. Secara keseluruhan, Samsung A15 lebih unggul di berbagai aspek ketimbang Oppo A18. Meskipun demikian, tidak ada yang melarang untuk membeli Oppo A15. Demikian perbandingan HP Samsung A15 dan Oppo A18. Semoga menjadi acuan untuk membeli ponsel idaman kalian ya.

Author by: Salsabila Zaizafa