Aplikasi Mandiri Online: Cara Daftar & Aktivasi Mobile Banking

Mau Daftar M-Banking/Mobile Banking? Harus Daftar SMS Banking dulu – Tidak hanya PC/laptop dan Smartphone yang canggih, HP jadul pun bisa digunakan untuk transaksi perbankan. Hanya bermodalkan pulsa dan sinyal telpon, SMS Banking bisa untuk di akses.

[click_to_tweet tweet=”Perihal tentang SMS Banking  dan Mobile Banking Mandiri sekarang sudah digabung menjadi mandiri online dalam bentuk aplikasi.” quote=”Perihal tentang SMS Banking  dan Mobile Banking Mandiri sekarang sudah digabung menjadi mandiri online dalam bentuk aplikasi.”]

Cara mendaftar M-Banking/Mobile Banking ini tidak beda jauh dengan Cara daftar dan aktivasi Internet Banking Mandiri Hanya aktivasinya saja yang sedikit beda.

Daftar SMS Banking

Langkah pertama yang harus anda lakukan sebelum menjalankan Mobile Banking atau aplikasi mandiri online adalah anda harus mendaftar SMS Banking terlebih dahulu. Pendaftarannya bisa melalui ATM dan Kantor bank mandiri secara langsung.

Daftar melalui ATM

Cara atau langkah Pendaftaran SMS Banking yang pertama bisa melalui ATM sebagai berikut:

1. Kunjungi ATM Mandiri terdekat.

2. Masukkan Kartu ATM ke mesin ATM lalu masukkan PIN.

3. Pilih Transaksi lainnya > Pendaftaran E-Banking > Mobile Banking.

4. Masukkan No. HP yang akan di daftrarkan SMS Banking > BENAR > SETUJU.

5. Buat dan Masukkan 6 digit angka yang akan anda gunakan sebagai PIN > BENAR

6. Masukkan kembali 6 digit angka yang akan anda gunakan sebagai PIN tersebut > BENAR

READ :  Review leasing: Keunggulan Finance daripada kredit bank

7. Tekan YA jika anda ingin mendapatkan SMS notifikasi (Jika saldo debet/kredit anda di atas 1 juta).

8. Masukkan tanggal lahir sesuai Identitas anda.

9. Kemudian masukkan password OTP yang telah diterima (6 digit kode angka).

10. Jika pendaftaran berhasil maka anda akan menerima SMS notifikasi sukses, Jika gagal segera hubungi call center mandiri di (Call 14000 atau 021-5299-7777 pada dial telepon).

Sampai disini proses registrasi telah selesai. Namun, layanan yang diberikan terbatas hanya cek saldo, cek mutasi rekening, dan transaksi lainnya yang sifatnya bukan Transaksi Keuangan.

Untuk dapat menjalankan transaksi finansial seperti transfer dana, bayar tagihan dan sebagainya melalui SMS Banking tentunya anda harus melakukan aktivasi terlebih dahulu. Aktifasinya melalui kantor bank mandiri terdekat.

Daftar + Aktivasi di kantor bank

Cara atau langkah yang ke 2 mendaftar SMS Banking melalui kantor cabang bank mandiri terdekat. Sebelum datang ke bank pastikan anda membawa syaratnya lengkap.

Syarat daftar

  • Kartu identitas (KTP/SIM).
  • Buku Tabungan/Rekening Mandiri anda.
  • SIM card aktif (all operator).

Langkah pendaftaran

1. Datang ke kantor mandiri terdekat dengan membawa syarat di atas.

2. Minta kepada CS untuk di daftarkan SMS Banking/Mobile Banking.

3. Isi formulir pendaftaran dengan lengkap.

4. Serahkan formulir pendaftaran beserta kartu identitas berupa KTP atau SIM, buku tabungan Bank Mandiri dan nomer telpon yang akan anda daftarkan.

5. Tunggu proses registrasinya selesai.

6. Setelah selesai anda akan mendapatkan MPIN (PIN SMS Banking) berupa 6 digit angka.

7. Minta kepada CS untuk di ajari langkah atau cara aktivasi agar bisa menjalankan SMS Banking.

READ :  Gadai BPKB Mobil Online, Proses Cepat 1hari Cair

8. Biasanya kita disuruh untuk mendownload aplikasi Mandiri Online di smartphone kita.

MPIN adalah kode berupa 6 digit angka yang akan kita gunakan untuk proses aktivasi SMS Bangking melalui aplikasi mandiri online agar dapat menjalankan Mobile Banking

 

Jalankan Aplikasi mandiri online

Untuk mengakses semua layanan perbankan yang disediakan bank mandiri berupa SMS Banking dan M-Banking/Mobile Bangking anda harus mendownload dulu aplikasi mandiri online di smartphone anda.

Setelah terdownload anda harus melakukan pendaftaran mandiri online, memasukkan MPIN kemudian login. Lebih jelasnya sebagai berikut.

1. Buka aplikasi mandiri online anda.

2. Tab lewati yang ada di pojok kanan atas tampilan layar smartphone anda dan pilih MULAI.

3. Baca Syarat & Ketentuan kemudian pilih SETUJU

4. Isi lengkap data di atas kemudian pilih LANJUT.

  1. Nomor kartu ATM anda (16 digit angka yang tertera dibelakang kartu).
  2. Angka yang terdapat di bawah nomor kartu ATM anda (4 digit angka yang dipisahkan oleh garis miring).
  3. Angka tanggal lahir anda.

5. Muncul tampilan Perangkat anda akan mengirim SMS ke 3355 pilih LANJUT.

  • Ada akan mendapat SMS dari 3355 yang berisi kode berupa perpaduan huruf dan angka.
  • Pastikan pulsa anda cukup
  • Pastikan pengaturan pengiriman SMS Premium pada perangkat nasabah sudah aktif (Always Allow/Selalu Izinkan)
  • Bagi pengguna HP dengan Dual SIM Card, pastikan Nasabah memasang sim cardnya pada Slot 1

6. Buat User ID dan Password.

7. Tambahkan foto profil, email aktif anda dan centang pada pernyataan di bawahnya kemudian pilih BUAT AKUN.

7. Masukkan MPIN yang telah anda dapatkan dari kantor bank mandiri ketika proses registrasi.

READ :  Info Gaji Magang di PT Jasa raharja terbaru

8. Login menggunakan User ID dan Password yang telah anda buat tadi.

Sampai disini proses Aktivasi SMS Banking dan Mobile Banking telah berhasil.

 

Transaksi Mandiri Online

Setelah anda berhasil login anda dapat melakukan berbagai transaksi perbankan melalui aplikasi mandiri online tersebut seperti:

1. Transfer

  • Transfer ke sesama mandiri
  • Transfer ke bank lain

2. Bayar

  • Tagihan bulanan
    • Bayar HP pasca-bayar
    • Bayar listrik PLN pasca-bayar
    • Bayar BPJS kesehatan
    • Bayar telpon rumah
    • Bayar kartu kredit
  • Tagihan/Belanja E-Commerce
    • Bayar Tokopedia
    • Bayar Shopee
    • Bayar Bukalapak
    • Bayar Lazada
    • Bayar JD.ID
    • Bayar Blibli.com

3. Top UP

  • Uang Elektronik
    • Top-up Mandiri E-Money
    • Top-up LinkAja
    • Top-up GO-PAY
    • Top-up OVO
    • Top-up DANA
    • Top-up M-Trik
  • Pulsa HP dan Token Listrik
    • Beli Pulsa HP Prabayar
    • Beli Token Listrik Prabayar
    • Beli Paket Data Internet

4. Saldo

  • Cek Saldo Tabungan
  • Cek History Transaksi
  • Cek Limit Kartu Mandiri
  • Pedaftaran E-Statement Rekening Tabungan

5. Buka Rekening Online

  • Buka Mandiri Tabungan Berencana
  • Buka Deposito

 

Manfaat Mandiri online

Beberapa manfaat menggunakan aplikasi mandiri online yang perlu anda ketahui. Diantaranya sebagai berikut:

1. Kemudahan akses

Mandiri online memberikan akses kepada siapa saja dan kapan saja kepada semua orang yang telah terdaftar sebagai nasabah mandiri. Hanya bermodalkan smartphone dan paket data internet layanan perbankan mandiri dapat dijalankan dengan mudah.

2. Layanan lengkap

Mulai dari transfer uang, cek saldo, pembayaran berbagai tagihan, beli pulsa/data internet bahkan pembukaan tabungan mandiri berencana sudah disediakan lengkap dalam satu aplikasi.

3. Keamanan terjamin

Menggunakan keamanan berlapis atau 2-Factor Authentication (2FA). Yaitu dengan username dan password, beserta M-PIN untuk bertransaksi  sehingga anda bisa dengan tenang melakukan berbagai aktivitas perbankan.

 

Kesimpulan

Untuk dapat menikmati layanan lengkap yang disediakan bank mandiri dalam aplikasi mandiri online dan mengakses m-banking/mobile banking syarat utamanya harus daftar SMS Banking terlebih dahulu, bisa melalui ATM maupun kantor bank terdekat.

 


Updated: January 1, 2020